https://sragen.times.co.id/
Berita

Jelang Ramadan, Kompleks Makam dan Masjid Tegalsari Ponorogo Ramai Dikunjungi Peziarah

Senin, 24 Februari 2025 - 10:58
Jelang Ramadan, Kompleks Makam dan Masjid Tegalsari Ponorogo Ramai Dikunjungi Peziarah Suasana kompleks makam dan Masjid Tegalsari Ponorogo sejak Minggu kemarin ramai dikunjungi peziarah. (Foto:Fitri/TIMES Indonesia)

TIMES SRAGEN, PONOROGO – Menjelang datangnya bulan suci Ramadan, Komplek Makam dan Masjid Jami Tegalsari di Kecamatan Jetis Kabupaten Ponorogo pada Minggu - Senin (23-24/2/2025), terpantau ramai oleh para peziarah dan jamaah.

Sejak pagi sampai malam hari, kompleks bersejarah ini telah dipadati oleh masyarakat dari berbagai daerah yang datang untuk berziarah ke makam ulama besar, Kyai Ageng Muhammad Besari dan Kyai Nur Shodiq Al Hafidz, serta melaksanakan ibadah di masjid yang menjadi salah satu peninggalan penting dalam sejarah Islam di Ponorogo.

Salah satu peziarah, Salma asal Ngawi, mengungkapkan bahwa dirinya baru pertama kali berkunjung ke tegalsari menjelang Ramadan untuk berdoa dan meminta keberkahan.

"Ini sudah menjadi tradisi bagi kami sekeluarga. Setiap tahun sebelum puasa dan untuk ke tegalsari ini pertama kali berziarah ke sini," ujarnya, Senin (24/2/2025).

Begitu juga Budi asal Desa Grogol  Sawoo Ponorogo, bahwa dirinya mengaku sering ke Tegalsari tapi seringnya di malam jum'at saja,  dan pada hari ini bersama rombongan.

makam-dan-Masjid-Tegalsari-Ponorogo.jpg

"Mungkin jika dihitung ke Tegalsari sudah terlalu sering apa lagi di malam jum'at. Kalau hari ini rombongan bersama MWC  NU Kecamatan Sawoo ziarah wali ponorogo" ungkapnya.

Selain berziarah, suasana di sekitar Masjid Tegalsari juga semakin semarak dengan adanya pedagang yang menjajakan aneka makanan, suvenir, dan perlengkapan ibadah. Sejumlah warga memanfaatkan momen ini untuk berbelanja sebelum memasuki bulan Ramadan.

Sejak sebulan terakhir ini menurut petugas parkir komplek makam dan Masjid Tegalsari, banyak rombongan peziarah baik dengan mobil pribadi, ELF, hingga bus besar silih berganti masuk ke area Tegalsari.

"Mungkin sehari ada beberapa rombongan tapi puncaknya di malam Jumat sampai hari Minggu kemarin, lokasi parkir sudah penuh sampai ke jalan di luar komplek masjid," jelas Arik, petugas parkir. 

Riyono salah satu pihak pengelola masjid pun mengimbau para pengunjung untuk menjaga kebersihan serta ketertiban di area makam dan masjid. "Kami mengapresiasi antusiasme masyarakat yang datang, tetapi kami juga berharap agar mereka tetap menjaga ketertiban dan kebersihan lingkungan," ujarnya.

Dengan meningkatnya kunjungan ini, diharapkan Komplek Makam dan Masjid Jami Tegalsari tetap menjadi pusat spiritual bagi umat Islam, khususnya di Kabupaten Ponorogo dan sekitarnya, dalam menyambut Ramadan, bulan penuh yang berkah. (*)

Pewarta : M. Marhaban
Editor : Ronny Wicaksono
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Sragen just now

Welcome to TIMES Sragen

TIMES Sragen is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.